Tips Liburan Hemat di Singapura untuk Pemula dengan Anggaran Terbatas
Pada kesempatan kali ini kami akan membagikan tips liburan hemat di Singapura untuk pemula dimana anda bisa berlibur dan healing ke luar negeri dengan anggaran terbatas.
Sebagaimana yang kita ketahui bersama dimana Singapura merupakan salah satu destinasi wisata favorit luar negeri yang menjadi tujuan banyak wisatawan dari dalam negeri. Selain tempatnya yang dekat dari Indonesia alias negara tetangga, Singapura juga menawarkan beragam spot wisata modern dan menarik untuk dikunjungi dimana Singapura memang terkenal dengan citra kemewahan dan glamornya.
Bahkan tidak sedikit para wisatawan tanah air yang mengujungi Singapura hanya untuk berbelanja dimana Singapura memiliki sederet outlet brand ternama dunia yang membuka cabang di negara ini.
Bagi anda yang ingin mencoba merasakan suasana dan keseruan berlibur di Singapura, maka anda tidak perlu kuatir masalah biaya, sebab ada tips liburan hemat di Singapura bagi anda para pemula yang ramah di kantong bagi anda yang memiliki anggaran terbatas. Apa saja itu? simak sebagai berikut.
Contents
Tips Liburan Hemat di Singapura untuk Pemula
Cari Penginapan Murah yang Nyaman
Hal pertama yang harus anda perhatikan adalah memilih penginapan yang sesuai dengan budget anda. Singapura memiliki banyak pilihan hotel dan apartemen dengan harga yang beragam. Lebih baik memesan penginapan jauh-jauh hari agar bisa mendapatkan harga yang lebih murah.
Apabila anda ingin lebih hemat, maka sebaiknya anda mempertimbangkan menginap di area yang sedikit jauh dari pusat kota atau stasiun MRT. Ada banyak pilihan penginapan yang terjangkau di sekitar kawasan Bugis Street, yang juga disukai oleh backpacker asal Indonesia.
Manfaatkan Transportasi Umum
Menggunakan sarana transportasi umum, seperti MRT di Singapura adalah salah satu penghematan budget liburan. Singapura memiliki sistem transportasi umum yang efisien dan terjangkau. Anda bisa menggunakan MRT (Mass Rapid Transit) atau bus sebagai sarana transportasi utama selama berada di Singapura.
Kartu EZ-Link adalah solusi yang praktis dan hemat untuk membayar tarif angkutan umum. Anda bisa membeli kartu EZ-Link di stasiun MRT atau supermarket dengan harga sekitar S$10 hingga S$12. Jangan ragu untuk menjelajahi Singapura dengan transportasi umum, karena itu adalah cara terbaik untuk menghemat anggaran liburan anda.
Kunjungi Tempat Wisata Gratis
Singapura memiliki banyak atraksi wisata yang dapat kamu kunjungi tanpa harus mengeluarkan uang. Salah satunya adalah Merlion Park, di mana anda bisa menikmati patung ikonik Merlion secara gratis.
Anda juga dapat mengunjungi Gardens by the Bay, sebuah taman yang menakjubkan dengan koleksi tanaman yang beragam. Selain itu, ada banyak tempat wisata lainnya seperti Sentosa Boardwalk, Little India, dan Chinatown yang juga dapat anda jelajahi tanpa biaya masuk.
Nikmati Kuliner di Hawker Center
Untuk menghemat anggaran belanja makan, pilihannya ada di Hawker Center, tempat makan yang murah dan lezat. Singapura terkenal dengan kekayaan kuliner yang memikat lidah. Namun, daripada makan di restoran mewah atau mal, sebaiknya kamu mencoba makan di hawker center.
Hawker center adalah tempat yang menyajikan berbagai hidangan lezat dengan harga yang terjangkau. Di sini, anda bisa menemukan makanan mulai dari 2 Dollar Singapura untuk satu porsi yang mengenyangkan. Hawker center juga merupakan tempat favorit warga lokal untuk makan, sehingga anda bisa merasakan suasana lokal yang autentik sambil menikmati makanan yang lezat.
Belanja oleh-oleh dengan Bijak
Mustafa Center di kawasan Litle India adalah salah satu tempat favorit turis Indonesia untuk belanja oleh-oleh yang murah. Tentu saja, tidak lengkap rasanya jika pulang dari Singapura tanpa membawa oleh-oleh. Namun, jangan tergoda untuk berbelanja di Mall atau pusat perbelanjaan mahal.
Sebaliknya, anda bisa mengunjungi pasar-pasar lokal seperti Chinatown atau Mustafa Center di Little India. Di sini, anda akan menemukan berbagai oleh-oleh yang terjangkau, mulai dari souvenir khas hingga makanan dan produk sehari-hari dengan harga yang lebih ramah di kantong anda.
Bawa Botol Air Minum Sendiri
Salah satu cara terbaik untuk menghemat pengeluaran anda adalah dengan membawa botol air minum sendiri. Di Singapura, terdapat banyak kran air minum gratis yang bisa anda manfaatkan, termasuk di bandara Changi. Beberapa tempat bahkan dilengkapi dengan dispenser air panas. Jadi, jangan sia-siakan uang anda untuk membeli air minum botolan yang harganya bisa cukup mahal di Singapura.
Selain itu, anda juga dapat mengisi ulang botol anda di tempat yang telah disediakan, seperti di stasiun MRT.
Demikian informasi mengenai tips liburan hemat di Singapura untuk pemula dimana dengan menerapkan tips diatas, maka budget liburan anda di Singapura pun akan semakin hemat dan ramah dikantong. Semoga berguna dan bermanfaat.