9 Manfaat Jahe untuk Kesehatan Yang Perlu Anda Ketahui

0
Manfaat Jahe untuk Kesehatan

Manfaat jahe untuk kesehatan pastinya sudah sering kita dengarkan. Dan agar anda lebih memahami manfaatnya, maka kali ini kami akan mengulasnya yang bisa anda simak dibawah ini.

Sebagaimana yang kita ketahui bersama dimana jahe telah sangat populer akan manfaat kesehatan yang dimilikinya dan telah menjadi pengobatan tradisional di berbagai negara di seluruh dunia termasuk di Indonesia.

Sekedar informasi, jahe mengandung lebih dari dua belas antioksidan yang berbeda dimana hal ini sangat bermanfaat untuk dikonsumsi bagi anda yang ingin hidup sehat. Tidak hanya itu, jahe juga mengandung protein, minyak atsiri, vitamin C, silicon, mangan, besi serta fosfor yang mana semua kandungan tersebut bisa membawa efek positif bagi kesehatan tubuh.

Jahe sendiri selain bisa dikonsumsi saat mentah, jahe juga bisa digiling menjadi teh atau jahe juga umum ditambahkan menjadi penyedap masakan.

Mau tahu apa saja manfaat dari jahe untuk kesehatan, maka anda bisa langsung saja menyimak informasinya sebagai berikut.

Manfaat Jahe untuk Kesehatan

Manfaat Jahe untuk Kesehatan

Membantu mengurangi sindrom iritasi usus besar dan gangguan pencernaan kronis

Jahe dipercaya bisa mempercepat pengosongan lambung untuk mengobati gangguan pencernaan. Jahe juga dapat meredakan mual dan menenagkan peradangan perut.

Mengobati kram pada saat menstruasi

Jahe terbukti dalam meredakan kram yang timbul akibat menstruasi. Konsumsilah jahe 3 hari sebelum Anda menstruasi maka dapat mengurangi rasa sakit pada saat menstruasi.

Baca juga  6+ Cara Mengatasi GERD Kambuh di Malam Hari

Menurunkan resiko penyakit jantung

Walaupun penelitian baru menemukan bahwa bubuk jahe dapat menurunkan gula darah sebesar 12 persen tetapi masih diperlukan klaim yang mendukung.

Jahe adalah pereda nyeri alami

Sifat anti peradang yang dimiliki oleh jahe dapat membantu menenangkan sendi yang kaku, otot yang sakit bahkan dapat meredakan gejala artritis dan osteoarthritis. Apabila anda sering mengalami sakit kepala, oleskan jahe yang telah dihancurkan dan masukkan ke dalam air hangat lalu oleskan ke dahi.

Melindungi dari penyakir Alzheimer

Penyakit Alzheimer adalah penyakit otak yang dapat mengakibatkan penurunan daya ingat, kemampuan berpikir dan bicara, serta perubahan perilaku secara bertahap. Jahe dapat mencengah hilangnya sel-sel otak yang biasanya merupakan efek pertama dari penyakit ini.

Menghentikan mual

Selain dapat diminum pada saat anda mabuk perjalanan jarak jauh. Jahe juga dapat meredakan muntah dan mual pada pasien kanker yang sedang menjalani kemoterapi serta morning sickness pada ibu hamil.

Jahe membantu membersihkan sinus

Jahe mengandung nutrisi yang bermanfaat bagi sinus berfungsi untuk melepaskan sumbatan dan meningkatkan drainase.

Membantu mencengah kanker

Jahe dapat membantu mencengah kanker juga dapat mengobati kanker termasuk kanker prostat dan ovarium.

Penurunan kadar kolesterol

Walaupun banyak sekali manfaat the jahe, akar jahe, bubuk jahe, penting untuk mengetahui seberapa banyak yang harus dikonsumsi. Perlu diingat jika mengonsumsi jahe dalam dosis kecil tidak memiliki efek samping. Namun anda disarankan untuk tidak mengonsumsi melebihi 5 gram jahe per hari.

Demikian informasi mengenai manfaat jahe untuk kesehatan yang perlu anda ketahui. Dengan demikian, anda bisa selalu menyiapkan jahe di dapur untuk mengatasi masalah kesehatan dengan cara alami. Semoga berguna dan bermanfaat.

Baca juga  9 Cara Mengatasi Mata Perih, Jangan Asal Kucek!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *