8 Rekomendasi Game Pertarungan Kartu Android Yang Seru Untuk Dimainkan

Apakah anda mencari game pertarungan kartu atau cards battle yang seru? maka anda tepat berada di artikel ini dimana kali ini kami akan membagikan rekomendasi game pertarungan kartu yang bisa anda mainkan di HP android anda.
Game pertarungan kartu merupakan jenis game yang sama sekali berbeda dengan game pertarungan lainnya, dimana dalam game pertarungan kartu maka yang akan berlaga adalah sejumlah koleksi kartu yang dimiliki pemain. Berbeda halnya dengan game pertarungan lainnya, dimana yang berlaga adalah karakter atau tokoh yang akan saling bertanding secara fisik untuk memenangkan pertarungan.
Adapun penilaian kartu yang unggul dan pemenang bisa dipertimbangkan dari berbagai hasil, mulai dari power kartu, nilai attack, nilai defense dan lain sebagainya.
Sekedar informasi dimana permainan pertarungan kartu sudah sejak dulu sangat populer dimana permainan ini biasanya dilakukan secara offline dimana setiap pemain akan mempertaruhkan koleksi kartu yang dimiliki yang dibeli dari toko khusus.
Namun dengan game pertarungan kartu ini, anda tidak perlu lagi repot membeli dan mengoleksi kartu secara nyata, sebab anda bisa memainkan game pertarungan kartu langsung dari HP anda. Dan pada kesempatan kali ini kami akan membagikan rekomendasi game pertarungan kartu di android yang bisa anda simak dibawah ini.
Contents
Game Pertarungan Kartu Seru di Android
Legend of Runeterra
Legend of Runeterra bisa dibilang merupakan spin-off dari game League of Legends. Riot Games, selaku pengembang kedua game ini, membuat sebuah game pertarungan kartu dengan menggunakan hero-hero dari League of Legends seperti, Ahri, Jinx, Akali, Garen dan lainnya.
Menggunakan gaya permainan yang unik dengan art style yang sangat mengagumkan. Pemain akan merasakan sensasi dan keseruan baru dalam dunia pertarungan kartu di HP, hal ini juga yang menjadikan Legend of Runeterra sebagai game kartu terbaik di HP.
Yu-Gi-Oh! Master Duel
Yu-Gi-Oh! Master Duel akhirnya rilis dengan koleksi lebih dari 10 ribu kartu yang bisa di mainkan. Berbeda dengan Yu-Gi-Oh Duel Link, game ini mengembalikan gaya permainan pertarungan kartu Yu-Gi-Oh dengan 5 area monster serta 5 area Trap/Spell Card.
Pemain akan menikmati kembali permainan klasik Yu-Gi-Oh dengan kartu-kartu baru seperti Link Monster dan Pendulum Monster. Arena baru yang eye-catchy dan grafik sangat bagus menjadi nilai tambah pada game ini. Oleh karena itu, selain bisa dimainkan di HP, game ini juga rilis serta bisa dimainkan di konsol dan PC.
Vanguard Zero
Vanguard diperkenalkan pertama kali lewat anime dengan judul yang sama. Game pertarungan kartu ini bisa dikatakan merupakan pesaing Yu-Gi-Oh dan masih berlanjut hingga sekarang. Pemain akan menemukan gaya permainan yang dipenuhi dengan monster tanpa menggunakan kartu pembantu seperti Spell Card atau Trap Card.
Vanguard Zero akan memberikan anda pengalaman bermain yang simpel dan menegangkan. Selain itu, anda dapat mengikuti mode petualangan atau mode pertarungan satu lawan satu melawan pemain lain untuk melakukan tes pada deck buatan anda. Kata-kata yang sangat iconic akan anda dengar pada game ini, Stand up! Vanguard!
Shadowverse CCG
Pada awalnya, Shadowverse CCG adalah game yang hanya bisa dimainkan di PC. Seiring waktu game ini ternyata semakin populer dan hampir mengalahkan Yu-Gi-Oh! Duel Link sebagai game yang memiliki pemain terbanyak, hingga akhirnya developer Shadowverse merilis game ini di smartphone dan PlayStation 4.
Game ini memiliki gaya permainan yang mirip dengan Legend of Runeterra, hanya saja dengan style anime yang estetik. Dengan jutaan pemain di seluruh dunia, para pemain dapat bertarung secara online atau mengikuti mode petualangan yang seru dengan grafik yang memanjakan mata.
Hearthstone
Hearthstone merupakan game legendaris buatan Blizzard yang paling banyak dimainkan dari semua list game kartu yang ada di sini. Anda bisa melihat para pemain game ini yang terus aktif di Youtube atau Twitch. Selain itu, Game ini juga memiliki hubungan cerita dengan semesta World of Warcraft.
Dengan koleksi ribuan kartu, anda dapat menciptakan sebuah deck yang unik dan bersinergi satu sama lain. Meskipun merupakan game lama, pemain Hearthstone tetap aktif dan developer game ini masih memberikan event menarik yang bisa anda ikuti.
Animation Throwdown: Epic CCG
Apabila anda menyukai menonton animasi seperti Family Guy, Bob’s Burger, Futurama dan American Dad, maka game ini cocok untuk anda. Nantinya, pemain akan mengumpulkan kartu yang diambil dari momen terbaik dalam kartun favorit mereka.
Dengan kartu tersebut, pemain diharuskan membuat sebuah deck kartu, memasuki guild dan bertarung untuk menguasai lebih dari 30 pulau yang ada pada mode petualangan. Dengan humor yang lucu dan visual yang cukup menarik, game ini setidaknya bisa membuat anda tersenyum.
Gwent: The Witcher Card Game
Seperti game Legend of Runeterra dan Hearthstone, Gwent merupakan game pertarungan kartu yang mengambil latar tempat yang ada pada semesta The Witcher. Sebuah franchise game yang sangat sukses dan sempat diangkat menjadi serial di Netflix.
Game ini sangat mudah dimainkan, namun sulit untuk menguasai permainannya. Seiring waktu anda diharuskan membuat deck yang lebih kuat agar bisa menang di berbagai mode permainan. Sehingga, secara tidak langsung membuat anda menghabiskan uang untuk game ini.
Marvel Duel
Dengan karakter Marvel yang sangat terkenal seperti, Spiderman, Iron Man, Thor dan Captain Amerika. Pemain akan dibawa kepada sebuah game pertarungan kartu yang menggunakan karakter Marvel. Anda akan mendapatkan permainan baru dengan konsep futuristik yang menggunakan karakter Marvel sebagai kartu bertarung.
Marvel Duel memberikan anda kebebasan untuk membuat sebuah deck kartu dalam menciptakan strategi permainan. Selain itu, game ini juga memiliki grafik yang sangat bagus sebagai game HP dan permainan yang simpel untuk sebuah game pertarungan kartu.
Night of the Full Moon
Night of the Full Moon merupakan game pertarungan kartu petualangan berdasarkan dongeng Little Red Riding Hood. Nantinya, pemain akan menjadi karakter Red yang berusaha menyelamatkan nenek kesayangannya.
Dalam perjalanan untuk menyelamatkan neneknya, pemain akan mengumpulkan kartu selama permainan yang digunakan untuk bertarung melawan monster-monster di dalam hutan. Selain itu, Night of the Full Moon dapat anda mainkan tanpa koneksi internet sama sekali.
Sekian informasi tentang rekomendasi game pertarungan kartu seru di Android yang cocok anda mainkan saat sedang santai atau sedang bosan dan dijamin anda bisa lupa waktu. Semoga berguna dan bermanfaat.