6 Cara Mengatasi Otot Leher Yang Kaku atau Tegang

Kondisi otot leher yang kaku atau tegang merupakan kondisi yang bisa menimpa siapa saja, khususnya para orang dewasa. Namun jangan kuatir sebab kali ini kami akan membagikan beberapa tips cara mengatasinya.
Walaupun kerap dianggap sepele, tetapi otot leher yang kaku atau tegang bisa menjadi masalah yang mengganggu aktivitas sehari-hari dan bahkan menimbulkan rasa sakit yang tidak nyaman sehingga bisa membuat aktivitas jadi berantakan.
Banyak hal yang bisa menjadi penyebab otot leher yang kaku atau tegang mulai dari kebiasaan postur tubuh yang buruk saat bekerja, aktivitas fisik yang berlebihan, olahraga yang salah, posisi tidur yang tidak sesuai dan lain sebagainya.
Adapun langkah sederhana yang bisa anda lakukan jika anda termasuk yang sering mendapati kondisi otot leher yang tegang adalah dengan memperbaiki pola hidup yang sehat dan sesuai dan bekerja sesuai dengan porsinya serta tidak terkesan memaksakan.
Dan sesuai dengan judul diatas, maka kali ini kami akan membagikan tips cara mengatasi otot leher yang kaku atau tegang untuk anda simak sebagai berikut.
Contents
Cara Mengatasi Otot Leher Yang Kaku atau Tegang
Rutin Berolahraga
Tips pertama mengatasi otot leher yang kaku atau tegang adalah dengan rutin berolahraga, walaupun pada saat leher sedang kaku mungkin terdengar mustahil dilakukan. Namun, berolahraga secara teratur justru dapat membantu kondisi leher kaku agar pulih lebih cepat. Direkomendasikan anda bisa tanyakan pada dokter tentang jenis olahraga yang aman untuk dilakukan.
Berendam pada Larutan Garam Mandi
Cara lain yang bisa dilakukan dengan berendam pada larutan garam mandi. Larutan ini bisa membantu melancarkan peredaran darah, melemaskan otot yang kaku, dan mengurangi stres. Tidak hanya melemaskan otot, berendam juga membantu pikiran menjadi relaks. Lakukan ini setiap kali mandi sebelum pergi tidur, karena anda tidak harus melakukan aktivitas lainnya.
Kenakan Penyangga Leher
Anda bisa kenakan penyangga leher yang lembut atau kerah yang lembut untuk mendapatkan kelegaan sementara di area leher. Namun, anda tidak perlu mengenakan penyangga leher atau kerah untuk waktu yang lama karena dapat melemahkan otot.
Mandi Air Hangat
Hidroterapi atau terapi air disinyalir mampu meringankan rasa kaku pada leher. Namun, cara ini lebih berdampak jika menggunakan shower. Atur suhu air hingga hangat suam kuku, dan pancurkan tepat pada bagian leher yang nyeri atau terasa kaku selama kurang lebih tiga hingga empat menit. Setelahnya, dinginkan suhu air dan pancurkan selama satu menit. Ulangi hingga beberapa kali.
Kompres Es
Kompres es adalah cara yang sering digunakan untuk mengatasi kaku atau memar. Selain membantu melancarkan peredaran darah dan membuat otot menjadi lebih relaks, mengompres dengan batu es juga menimbulkan rasa kebas pada bagian yang kaku, sehingga bisa sedikit mengurangi rasa nyerinya.
Minum Obat
Dan tips terakhir adalah dimana anda bisa mencoba mengkonsumsi obat pereda nyeri, seperti acetaminophen atau NSAID, seperti termasuk ibuprofen dan naproxen sodium dapat meringankan rasa sakit akibat leher kaku. Namun, pastikan untuk bertanya kepada dokter terlebih dahulu terkait dosis dan keamanannya. Anda bisa menanyakan langsung kepada dokter Halodoc. Lewat aplikasi, anda bisa menghubungi dokter kapan saja dan di mana saja.
Selain lansia, spondilosis servikal lebih berisiko terjadi pada orang yang pernah mengalami cedera pada leher, atau orang yang melakukan gerakan yang sama pada leher berulang kali, seperti sopir atau guru. Jadi, kondisi ini tidak menutup kemungkinan pada siapa pun.
Demikian informasi mengenai tips cara mengatasi otot leher yang kaku atau tegang. Apabila anda telah melakukan cara diatas, dan kondisi leher anda tidak mereda, maka sebaiknya anda segera berkonsultasi pada dokter untuk mendapatkan penanganan dan saran medis yang tepat. Semoga berguna dan bermanfaat.