Begini Cara Mencegah Masuk Angin Saat Musim Hujan

Gejala masuk angin bisa semakin menjadi-jadi saat musim hujan karena cuacanya yang mendukung dan dikesempatan kali ini kami akan membagikan cara mencegah masuk angin saat memasuki musim hujan.
Sekedar informasi dimana musim hujan yang diiringi perubahan suhu dan kelembapan dapat meningkatkan risiko masuk angin dan bisa menyerang siapa saja. Oleh karena itu diperlukan persiapan “ekstra” agar kesehatan tetap terjaga dan terhindar berbagai macam penyakit termasuk masuk angin.
Perlu anda ketahui dimana sebenarnya penyakit masuk angin tidak ada dalam dunia medis dimana istilah masuk angin merupakan istilah yang sering digunakan masyarakat Indonesia saat merasakan sekumpulan gejala yang berhubungan dengan tidak enak badan untuk menggambarkan kondisi di mana dianggap ada banyak “angin” di dalam tubuhnya.
Adapun penjelasan yang paling mendekati untuk masuk angin kemungkinan adalah sekumpulan gejala flu like symptoms yang merupakan gejala serupa flu yang sering dirasakan seseorang sebagai gejala awal dari infeksi virus atau efek perubahan cuaca seperti musim hujan.
Dan pada kesempatan kali ini kami akan membagikan cara mencegah masuk angin saat memasuki musim hujan yang bisa anda simak sebagai berikut.
Contents
Cara Mencegah Masuk Angin Saat Musim Hujan
Kenali Gejala
Hal pertama yang harus anda lakukan adalah dengan mengetahui gejala awal masuk angin seperti pilek, batuk, atau sakit tenggorokan. Dengan mengenali gejala lebih awal, anda dapat segera mengambil langkah-langkah pencegahan.
Konsumsi Makanan Bergizi
Anda bisa memperkuat sistem kekebalan tubuh dengan mengkonsumsi makanan bergizi. Seperti buah-buahan, sayuran, dan makanan kaya vitamin C. Jika memiliki kebiasaan makan yang buruk, segera buat rencana makan yang lebih bergizi. Jangan lupa konsumsi suplemen multivitamin.
Menggunakan Pakaian Tepat
Menggunakan pakaian sesuai kondisi cuaca. Pastikan selalu membawa payung atau jas hujan untuk melindungi diri dari hujan yang tiba-tiba. Suhu dingin setelah hujan membuat tubuh rentan kedinginan. Jadi, pastikan memakai baju berbahan tebal dan hangat sebagai luaran.
Cuci Tangan dengan Rutin
Cuci tangan secara teratur, terutama setelah beraktivitas di luar ruangan. Hal ini bisa membantu menghindari penyebaran virus yang dapat menyebabkan masuk angin.
Jaga Kelembapan Ruangan
Pertahankan kelembapan di dalam ruangan. Gunakan humidifier jika diperlukan. Udara yang terlalu kering dapat meningkatkan risiko masuk angin. Humidifier membantu memastikan pergantian udara di ruangan setiap hari.
Olahraga Ringan
Lakukan olahraga ringan secara teratur untuk menjaga kondisi fisik dan meningkatkan daya tahan tubuh. Seperti pemanasan tubuh, cardio, yoga, hingga jogging.
Minum Air yang Cukup
Pastikan tetap terhidrasi dengan minum air yang cukup. Ini membantu menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh dan mendukung sistem kekebalan. Mengurangi minuman bersoda dan minuman mengandung kafein tinggi juga sangat disarankan saat musim hujan. Minuman ini bisa membuat perut kembung.
Minuman berkafein juga membuat tubuh cepat lelah. Tingkatkan intensitas meminum air putih hangat untuk membantu menstabilkan suhu tubuh yang kedinginan.
Hindari Perubahan Suhu yang Drastis
Hindari perubahan suhu tiba-tiba seperti masuk dari ruangan ber-AC ke luar ruangan yang hujan. Persiapkan diri dengan baik sebelum keluar. Apabila tubuh kehujanan, anda bisa segera mandi dengan air hangat. Kondisi ini akan membuat tubuh nyaman dan mencegah menggigil kedinginan.
Vaksinasi
Pertimbangkan vaksinasi flu, terutama jika berada dalam kelompok risiko tinggi. Hal ini dapat membantu melindungi tubuh dari serangan virus saat musim hujan.
Istirahat yang Cukup
Perlu juga anda ketahui dimana kurang tidur dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan risiko masuk angin. Sangat disarankan melakukan power nap saat siang hari.
Demikian informasi mengenai cara mencegah masuk angin saat memasuki musim hujan yang bisa anda terapkan untuk diri anda sendiri maupun kepada orang-orang tersayang anda dirumah. Semoga berguna dan bermanfaat.