Begini Cara Membuat PDF di HP Tanpa Aplikasi

Anda memiliki tugas atau dokumen yang mengharuskan anda membuatnya dalam format PDF, maka anda tepat berada di artikel ini dimana anda bisa menyimak cara membuat PDF di HP tanpa aplikasi sehingga anda tidak perlu lagi ribet menginstal aplikasi yang memenuhi memori penyimpanan HP anda.
Bukan rahasia umum lagi dimana PDF merupakan salah satu format dokumen yang paling populer digunakan saat ini. PDF sendiri merupakan singkatan dari Portable Document Format yang merupakan jenis format dokumen atau berkas untuk keperluan pertukaran dokumen digital yang dibuat oleh Adobe System pada tahun 1993 silam.
Pada awalnya format ini digunakan untuk kepentingan pertukaran dokumen digital, namun sekarang format PDF juga banyak digunakan untuk presentasi dokumen dua dimensi yang terdiri dari huruf, teks, grafik vector dan citra.
Apabila mengacu pada pengertian PDF sebagai Portable Document Forma di atas, maka fungsi PDF adalah untuk membuat dan menyimpan sebuah dokumen yang berisi teks, gambar, dan link, dengan format khusus yang hanya dapat dibuka di komputer yang memiliki program khusus.
Namun saat ini anda pun bisa membuka dan membuat PDF tidak hanya di komputer saja, dimana anda juga bisa membuatnya langsung dari HP anda. Untuk itu, kali ini kami akan membagikan cara membuat pdf di HP tanpa aplikasi yang bisa anda simak sebagai berikut.
Contents
Cara Membuat PDF di HP Tanpa Aplikasi
Berikut beberapa cara membuat PDF di HP tanpa aplikasi yang bisa anda terapkan tanpa aplikasi yang bisa anda simak sebagai berikut.
Cara membuat PDF dengan Google Drive
Cara pertama yang bisa anda gunakan adalah dengan menggunakan Google Drive dimana untuk menggunakannya, anda tidak perlu mengunduhnya. Simak panduannya sebagai berikut.
- Pertama, silahkan buka aplikasi Google Drive
- Klik ikon tambah (+) yang berada di bagian kanan bawah layar hp
- Pilih opsi “Pindai” atau “Scan”
- Arahkan kamera ke objek yang ingin difoto
- Klik “Oke” jika hasil foto sudah sesuai. Klik “Coba ulang” untuk mengulangi pemotretan
- jika hasil foto belum optimal
- Klik simbol tambah (+) jika ingin menambahkan gambar lain menjadi satu file pdf. Jika tidak, lewati langkah ini
Klik “Simpan”. File PDF pun sudah tersedia di Google Drive.
- Untuk mengunduh PDF, klik tiga titik vertikal di file yang ingin diunduh, lalu klik “Download”.
Cara membuat PDF dari iPhone dan iPad
Berikut cara membuat file PDF dengan iPhone dan iPad yang bisa anda simak sebagai berikut.
- Pertama, buka Notes di iPhone atau iPad anda
- Lalu buat new note atau catatan baru. Anda pun dapat mengetuk catatan yang sudah ada
- Untuk menambahkan dokumen ke dalamnya
- Klik tombol kamera di bawah layar atau di atas keyboard
- Klik “Pindai Dokumen” atau “Scan Documents”
- Sejajarkan dokumen yang ingin anda pindai
- Klik tombol rana jika pemindai tidak memindai dokumen secara otomatis. Ulangi
- Tahapan ini jika ingin memindai dokumen lain
- Klik “Simpan” atau “Save” setelah semua data selesai dipindai
- Setelah itu, akan ditampilkan banyaknya halaman atau data yang anda pindai.
Cara membuat PDF di Microsoft Word, Excel, dan PowerPoint
Pertama, silahkan anda buka file di Microsoft Word, Excel, atau PowerPoint yang ingin anda ubah formatnya menjadi PDF
Setelah itu, klik “File” di ikon tiga garis lurus horizontal di pojok kanan atas, atau di beberapa perangkat berada di bilah bawah halaman
- Klik “Print”
- Pilih opsi “Save as PDF”
- Klik “Save” Pilih lokasi penyimpanan PDF di hp Anda, beri nama, lalu klik “Save” lagi.
Demikian informasi mengenai cara membuat PDF di HP tanpa aplikasi. Semoga berguna dan bermanfaat.