4 Cara Cek Iuran BPJS Kesehatan Mandiri Secara Online di HP

Apakah anda ingin mengecek berapa iuran BPJS yang harus anda bayarkan tanpa harus keluar rumah? simak 4 cara cek iuran BPJS kesehatan mandiri secara online di HP yang bisa anda simak pada artikel kami kali ini.
Sekedar informasi, Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan atau disingkat BPJS Kesehatan merupakan salah satu upaya pemerintah Indonesia dalam memastikan seluruh masyarakat mendapatkan akses kesehatan yang merata. Maka dari itu pentingnya untuk mengecek tagihan BPJS Kesehatan secara rutin agar BPJS ksehatan anda tetap aktif bagi yang terdaftar dengan BPJS kesehatan mandiri.
Adapun fungsi dari BPJS kesehatan secara umum telah diatur sesuai peraturan perundang-undangan dengan nomor 24 Tahun 2011 tentang Badan Penyelenggara Jaminan Sosial. Dengan hadirnya BPJS Kesehatan saat ini, memberi kemudahan kepada seluruh masyarakat Indonesia untuk dapat merasakan manfaat kesehatan dengan lebih mudah dan terjangkau. Sebab bagi masyarakat tidak mampu, iuran BPJS akan diberikan subsidi sehingga setiap masyarakat dari berbagai lapisan tetapi bisa mengakses layanan kesehatan.
BPJS kesehatan mandiri sendiri memiliki iuran yang harus dibayarkan tiap bulan agar BPJS tetap aktif dan bisa mengakses layanan kesehatan dengan gratis ketika ingin berobat ke puskemas, dokter hingga rumah sakit. BPJS kesehatan pun memiliki 3 jenis kelas yang bisa dipilih masyarakat sesuai dengan kemampuannya. Berikut 3 jenis kelas BPJS kesehatan beserta tarif iurannya perbulan.
- Iuran BPJS Kesehatan kelas I: Rp150 ribu per orang per bulan
- Iuran BPJS Kesehatan kelas II: Rp100 ribu per orang per bulan
- Iuran BPJS Kesehatan kelas III: Rp35 ribu per orang per bulan
Sebagai catatan, besaran iuran yang harus dibayarkan mungkin berbeda-beda yang tergantung dari jumlah peserta dalam satu kartu keluarga (KK) yang harus dibayarkan.
Contents
Cara Cek Iuran BPJS Kesehatan Mandiri Secara Online di HP
Seperti yang kami sebutkan diatas dimana pentingnya untuk rutin mengecek tagihan BPJS kesehatan agar anda tidak terlambat membayar dan anda bisa tetap memperoleh manfaat kesehatan dari BPJS. Untuk mengeceknya pun sangat mudah yang bisa anda lakukan tanpa harus meninggalkan tempat duduk anda. Simak cara cek iuran BPJS Kesehatan online di hp agar tidak terlewat membayar yang bisa anda simak sebagai berikut.
Cara Cek Iuran BPJS Kesehatan via Aplikasi Mobile JKN
Pertama, anda bisa melakukan cara cek iuran BPJS Kesehatan di hp melalui aplikasi Mobile JKN. Namun pastikan anda telah mengunduh aplikasi Mobile JKN di Google Play Store, lalu membuat akun sesuai identitas kepesertaan dan ikuti panduannya sebagai berikut.
- Pertama, buka aplikasi Mobile JKN
- Masuk atau login sesuai data kepesertaan dan kode captcha yang diminta untuk verifikasi
- Lalu anda pilih menu ‘Tagihan’
- Pilih menu ‘Premi’
- BPJS Kesehatan akan menampilkan informasi iuran atau tagihan yang perlu dibayarkan
Cara Cek Iuran BPJS Kesehatan via SMS
Cara berikutnya untuk mengetahui besaran iuran yang harus dibayarkan adalah dengan mengirim SMS ke BPJS Kesehatan melalui nomor 087775500400. Simak panduannya sebagai berikut.
- Pertama, silahkan ketik ‘TAGIHAN(spasi)Nomor Kartu BPJS Kesehatan, contoh: TAGIHAN 0001234567890
- Kirim pesan itu ke nomor SMS BPJS Kesehatan
- BPJS Kesehatan akan menampilkan informasi iuran atau tagihan yang perlu dibayarkan
Cara Cek Iuran BPJS Kesehatan via e-Commerce
Terakhir, selain menggunakan aplikasi Mobile JKN dan SMS, Anda juga bisa menggunakan e-Commerce untuk mengetahui besaran iuran yang perlu dibayarkan. Salah satu e-Commerce yang menyediakan layanan pembayaran iuran BPJS Kesehatan adalah Tokopedia.
Tidak hanya mengecek besaran iuran, anda juga bisa bayar BPJS Kesehatan melalui Tokopedia. Simak panduannya sebagai berikut.
- Pertama, buka aplikasi Tokopedia
- Pilih menu ‘Top Up & Tagihan’
- Lalu anda bisa pilih menu ‘BPJS’
- Masukkan nomor kartu BPJS Kesehatan
- Pilih menu ‘Cek Tagihan’
- Nantinya Tokopedia akan menampilkan informasi iuran atau tagihan yang perlu dibayarkan.
Demikian informasi mengenai cara cek iuran BPJS kesehatan mandiri secara online di HP. Semoga berguna dan bermanfaat.