6+ Aplikasi untuk Root Android di PC

0
Aplikasi untuk Root Android di PC

Apabila anda ingin akses lebih dalam ke berbagai file yang ada di HP android anda maka rooting HP adalah jalan yang bisa anda lakukan walaupun root HP android memiliki risiko tersendiri. Simak aplikasi untuk root android di PC yang bisa anda gunakan untuk rooting HP android anda.

Sekedar informasi, fungsi root pada Android terkadang penting untuk diketahui apabila anda ingin melakukannya. Tidak hanya tersedia berbagai macam aplikasi yang bisa di downlod untuk memenuhi kebutuhan sehari, Android juga menyediakan beragam aplikasi yang memungkinkan anda untuk root HP.

Rooting sendiri merupakan proses yang memungkinkan pengguna HP, tablet ataupun perangkat lain yang menjalankan sistem Android untuk mencapai kontrol istimewa dalam subsistem Linux Android. Saat ini melakukan rooting HP android banyak dilakukan oleh pengguna HP untuk bisa mengakses fitur-fitur yang sebelumnya terbatas atau bahkan tidak bisa diakses. Ada beragam cara root HP Android, bisa melalui PC ataupun melalui aplikasi. Untuk itu kali ini kami akan membagikan 6 aplikasi root android di PC yang bisa anda simak sebagai berikut.

Aplikasi untuk Root Android di PC

Aplikasi untuk Root Android di PC

iRoot

Rekomendasi aplikasi root android di PC pertama adalah aplikasi bernama iRoot yang merupakan aplikasi rooting terbaik yang pernah ada untuk membantu proses rooting hingga mencapai keberhasilan 95% lebih. Selain itu, aplikasi ini juga menawarkan keamanan secara maksimal. Adapun dari aplikasi ini yaitu,anda dapat melakukan root dan unroot dalam satu klik saja, dengan begitu maka anda dapat mengembalikan Android anda seperti semula.

Baca juga  Google akan berinvestasi dalam reaktor nuklir modular kecil untuk kebutuhan energi AI

Aplikasi iRoot ini nantinya akan anda install di PC anda dan untuk menghubungkannya dengan HP Android, anda harus menggunakan kabel USB. Dengan begitu, maka aplikasi ini dapat melakukan proses rooting pada handphone Android anda.

Adapun kelebihan dari menggunakan aplikasi iRoot PC lainnya ini yaitu dapat melakukan proses rooting dengan sangat stabil. Sehingga akan terhindar dari adanya kegagalan dalam melakukan rooting.

Baidu Root

Aplikasi untuk root android di PC selanjutnya adalah bernama Baidu Root yang merupakan salah satu dari aplikasi rooting android yang berasal dari China. Aplikasi ini juga masih tergolong dalam perusahaan Web Tiongkok yaitu BaiduInc.

Baidu Root juga memperlihatkan kebolehannya dalam melakukan rooting Android. Hal itu dibuktikan dengan aplikasi ini dapat melakukan proses rooting dengan 6.000 jenis model bagian. Aplikasi ini juga menggunakan bahasa inggris dalam tahapannya.

iSkysoft Toolbox

Aplikasi iSkysoft Toolbox dapat melakukan proses rooting pada HP Android anda dengan menggunakan langkah-langkah yang sangat sederhana. Berbekalkan user interface yang menarik dan sederhana, Anda dapat melakukan proses rooting dengan cepat. Aplikasi ini juga sangat kompatibel dengan 7000 lebih perangkat Android yang Ada.

Apabila anda sudah selesai melakukan rooting pada Android, maka anda dapat menghapus aplikasi yang telah terinstall sebelumnya, memblokir iklan, dan mempercepat HP android anda. Tidak hanya itu, aplikasi ini dapat memperbaiki sistem yang ada di HP Android anda dengan cepat.

Root Genius

Root Genius merupakan software atau aplikasi root Android yang sangat cepat. Aplikasi ini juga sudah mendukung hampir seluruh perangkat Android dengan berjumlah lebih dari 10.000 model sampai dengan perangkat yang terbaru. Anda dapat melakukan rooting handphone Android Anda hanya dengan satu klik saja. Root Genius dapat anda download secara gratis dan anda gunakan dengan tanpa harus membayar sepeserpun.

Baca juga  Cara Download Video Shorts YouTube dengan atau Tanpa Aplikasi

Aplikasi ini juga dapat menghasilkan hasil rooting yang sangat stabil dan bisa menjamin penginstallan Superuser yang sangat lengkap. Dengan bantuan aplikasi Root Genius ini, anda dapat mengubah tampilan Android dan mendapatkan hak akses secara bebas.

OneClickRoot

Seperti halnya dengan aplikasi rooting lainnya, untuk melakukan rooting menggunakan aplikasi OneClickRoot maka anda juga harus menghubungkan handphone Android dan komputer anda menggunakan kabel USB. Sesuai dengan namanya, anda dapat melakukan rooting pada HP anda hanya menggunakan satu klik saja.

Aplikasi ini juga telah menjamin melakukan rooting dengan cepat, aman dan penggunaannya yang sangat mudah. Telah lebih dari 1000 perangkat yang berhasil diroot menggunakan aplikasi ini. Maka dari itu, aplikasi ini dinyatakan sangat layak untuk anda gunakan melakukan rooting pada Android anda.

Adapun untuk mendownload aplikasi OneClickRoot, maka anda harus menjalankan 3 step untuk menyesuaikan merek HP yang anda gunakan. Step pertama anda harus memilih merk HP anda, step kedua anda harus memilih tipe HP anda, dan ketiga anda sudah bisa mendownload aplikasi bootable OneClickRoot.

Vroot

Aplikasi bernama Vroot yang merupakan aplikasi yang dapat anda gunakan untuk mendapatkan akses root pada sistem operasi Android anda. Aplikasi ini juga menyediakan berbagai hak istimewa untuk mengontrol Hp anda walaupun para produsen HP tersebut tidak memberikan anda untuk mengakses hal tersebut.

Melakukan rooting dengan aplikasi ini pun sangat mudah dan sangat cepat dimana hanya dengan menggunakan satu klik saja. Pada aplikasi Vroot tersebum aplikasi ini dapat bekerja dengan sangat mudah dan mendukung perangkat sistem operasi Windows.

Kingo Root

Dan rekomendasi aplikasi untuk root android di PC yang terakhir adalah aplikasi bernama Kingo Root. Aplikasi ini memungkinkan anda untuk memiliki hal super user. Kelebihan dari aplikasi ini yaitu anda dapat menonaktifkan aplikasi yang tidak anda butuhkan atau tidak anda kenal dengan menggunakan Bloatware yang sudah terinstall di pengaturan default.

Baca juga  Rekomendasi Aplikasi Video Call untuk Silaturahmi Jarak Jauh

Selain itu, fungsi utama dari aplikasi ini yaitu dapat mengembalihan perfoma HP Androidanda tanpa terbebani oleh program yang berat. Apabila Android anda sudah diroot, maka pada Android versi lama yang tak mendapati update Android yang terbaru, dengan menggunakan aplikasi ini Android anda dapat di update dengan versi Android terbaru.

Sekian informasi mengenai rekomendasi download aplikasi untuk root android di PC bagi anda yang ingin melakukan root pada HP android anda dengan mudah. Semoga berguna dan bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *